Senin, 22 November 2010

Risiko Kegiatan Panjat Tebing


the First Warning SignTidak bisa dipungkiri kegiatan panjat tebing adalah kegiatan yang banyak mengandung risiko: dari rumah ke tempat pemanjatan saja sudah banyak risiko nya, waktu melakukan kegiatan apa lagi. Lantas apa dengan banyaknya risiko membuat orang tidak boleh memanjat?

Mengaburkan informasi sehingga orang menganggap suatu kegiatan tidak mengandung risiko adalah suatu tindakan yang salah. Jika orang telah beranggapan tidak ada risiko maka tidak perlu hati-hati, tidak perlu pengamanan, tidak perlu peralatan dan seterusnya.

Dengan menginformasikan adanya risiko jelas akan membuat orang untuk berhati-hati: harus belajar dulu kegiatan memanjat yang benar, harus punya alat-alat yang dapat diandalkan, harus punya fisik yang prima, dan harus punya rekan memanjat yang kompeten. Perlu diingat bahwa tujuan dari kegiatan memanjat adalah mencapai kepuasan pribadi yang tidak didapat dari kegiatan lain, tapi kegiatan itu harus dicapai dengan selamat dan bisa kembali mengulang kegiatan itu atau kegiatan lain sesudahnya.

source : http://fpti.seacf.org/

0 komentar: